Kali ini Koptu Eko Trisno Melaksanakan Komsos dengan Masyarakat Pencari Kayu Gaharu
Dewantara.id || PALI – Babinsa KORAMIL 404-03/PENDOPO, KODIM 0404/MUARA ENIM Koptu Eko Trisno terus aktif melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dan memberikan motivasi, yang dilakukan bersama masyarakat pencari kayu gaharu warga Kelurahan Talang Ubi Barat, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Sabtu (04/05/24).
Babinsa Koptu Eko Trisno mengatakan, selain untuk mempererat tali silaturahmi dan membangun kerjasama yang baik ke semua lapisan masyarakat juga dimanfaatkan Babinsa untuk menimba ilmu seperti pemilihan kualitas kayu gaharu, juga berkomunikasi dengan masyarakat pencari kayu gaharu untuk meningkatkan pendapatan keluarga,
“Melalui Komsos dengan berbagai lapisan masyarakat, selain mendapatkan pengalaman dan pengetahuan yang baru serta menjalin tali silaturahmi dan keharmonisan dapat terus terpelihara dengan baik”. Ujarnya
Disamping itu, memotivasi, memperkuat dan mempertajam jaring teritorial di wilayah binaan serta mewujudkan kemanunggalan TNI dan Rakyat untuk membangun pertahanan wilayah yang kuat” Pungkas Babinsa Koptu Eko Trisno