Tuai Kritik Dari Masyarakat, Proyek Pembangunan Jembatan Muara Sungai dinilai tidak Profesional
1 min read

Tuai Kritik Dari Masyarakat, Proyek Pembangunan Jembatan Muara Sungai dinilai tidak Profesional

Dewantara.id || PALI – Pembangunan Jembatan Jalan Lintas Pali – Prabumulih di Desa Muara Sungai kec Tanah Abang melalui APBD Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) yang sudah mulai proses pembangunan yang sangat bermanfaat untuk pengguna jalan jika sudah selesai nanti, namun proses pembangunan nya tidak profesional dikarenakan menutup Jalan umum mestinya dilakukan pembuatan jembatan darurat sesuai prosedur PU hal ini dikeluhkan para pengguna jalan

Abdullah Warga Desa Gunung ayu merasa terjebak dikarenakan sudah sampai di desa raja putar balik lagi ke tanah Abang karena jalan di tutup oleh pemborong pembuat jembatan.

Saat menghubungi Tokoh Lematang Aka Cholik Darlin mengatakan bahwa sudah 2 hari ini penutupan jalan sepihak oleh masyarakat, bahwa kita sudah menghubungi dishub Ibu Tika , beliau ada di Palembang menyatakan Belum ada komunikasi terkait penutup jalan tersebut seharusnya dishub akan membuat simulasi agar tidak merugikan dan meresahkan masyarakat.” Ujar mantan DPRD Pali ini

Senada Sahrul Mukmin Ketua Fakar Lematang kab Pali berharap agar semua pihak menghormati jalan umum serta menjalankan Aturan yang berlaku , jembatan itu untuk kepentingan bersama namun proses pembangunan nya juga harus menghormati kepentingan umum.” Tutupnya.

Ditempat terpisah awak media Dewantara.id mengkonfirmasi pihak Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten PALI melalui KPA nya menyampaikan, “Saat ini kami sedang membuat jembatan darurat, dan kami sudah izin dengan kepala desa”. Ujarnya saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp. Minggu (23/06/24)

(Esa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *