Sertu Marwan, Babinsa KORAMIL 404-03/PENDOPO Hadiri Pelatihan Kelompok Ternak Sapi
1 min read

Sertu Marwan, Babinsa KORAMIL 404-03/PENDOPO Hadiri Pelatihan Kelompok Ternak Sapi

DEWANTARA.ID || PALI – Babinsa Sertu Marwan, personel KORAMIL 404-03/PENDOPO KODIM 0404/MUARA ENIM menghadiri kegiatan pelatihan Kelompok Peternakan Sapi Desa Talang Bulang.

Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Kantor Desa Talang Bulang, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI). Kamis (11/7/24).

Tampak hadir dalam kegiatan diantaranya, Babinsa Sertu Marwan, Kades Talang Bulang Menriadi, Tenaga ahli, Narasumber dinas peternakan, Ketua BPD dan Peserta pelatihan.

Babinsa Sertu Marwan mengatakan, melalui kegiatan pelatihan tersebut para peternak Sapi dapat meningkatkan kualitas dan mutu kesehatan sapi.

Pentingnya pelatihan ini bagi masyarakat peternak Sapi, agar hewan ternak mereka bisa terawat dengan baik, sehat dan cepat berkembang biak.” Ujar Sertu Marwan,

Tambah Babinsa, melalui pelatihan ini, kita berharap bagi warga yang telah mengikutinya bisa menerapkan dan mengerjakannya, karena kegiatan pelatihan ini sangat bagus untuk diterapkan dalam beternak hewan Sapi”. Pungkasnya

(esa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *