Peran Aktif Babinsa Serka Pebrianto KORAMIL 404-03/PENDOPO Bantu Warga Membuat Lahan Penyemaian Bibit Padi
Dewantara.id || PALI – Babinsa merupakan penggerak pertanian di Desa binaan Desa Talang Akar, Babinsa Serka pebrianto KORAMIL 404-03/PENDOPO KODIM 0404/MUARA ENIM membantu masyarakat Desa Talang Akar, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), membuat lahan pertanian dan penyemaian bibit Padi, Rabu (15/05/2024).
Sebagai Aparat kewilayahan (Apkowil), Babinsa harus berperan aktif dalam setiap Kegiatan positif di Desa binaan terutama masyarakat yang berprofesi sebagai petani atau bercocok tanam dan mempunyai lahan pertanian sendiri.
Kita bersama-sama membuat lahan pertanian di Desa ini dengan tujuan untuk di jadikan lahan ketahanan pangan untuk masyarakat Desa dan membantu perekonomian kampung setempat”. Ungkap Serka pebrianto
Lebih lanjut, kami Babinsa yang akan terus membantu masyarakat, untuk membuat lahan pertanian dan ketahanan pangan, dan kepada masyarakat untuk memberikan masukan kepada para petani di Desa”.
“Kami Babinsa akan selalu hadir dalam membantu kesulitan masyarakat, untuk mengolah lahan pertanian dan pemasaran apabila nanti panen dan membuahkan hasil akan dinikmati masyarakat, dengan rasa kebersamaan masyarakat dan Babinsa akan tercipta suatu persaudaraan yang tidak akan terpisahkan.” Pungkasnya.